Tanjungbalai (Inhum). Seiring dengan perkembangan ilmu dan teknologi yang semakin pesat, maka lembaga Pendidikan dalam berbagai tingkat dan jenjang pendidikan tidak lagi dapat berpangku tangan untuk melestarikan kemampuan budaya dan performen suatu sekolah atau madrasah, namun harus gigih melakukan inovasi perubahan dalam berbagai aspek agar tidak ditinggalkan oleh masyarakat yang hidup dalam pada era globalisasi.

Menyadari hal tersebut, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kota Tanjungbalai sudah memiliki Website dalam bentuk blog yang telah ada pada tahun 2011. Pada saat ini, Operator Madrasah M. Ansyori memperbaharui blog tersebut dengan tampilan yang sederhana dan menambah fitur-fitur yang ada di blog MAN Tanjungbalai. Kemudian Dia menunjukkan tampilan blog tersebut kepada Kepala Urusan Tata Usaha, Rabu 26 April 2017 di ruang kerjanya.
Operator Madrasah mengatakan tampilan blog tersebut diberi nama Portal MAN Tanjungbalai dengan laman https://man-tanjungbalai.blogspot.com kemudian semua berita yang telah dirilis di portal kemenag sumut juga ditampilkan di portal MAN Tanjungbalai.

Kepala Urusan Tata Usaha Hadib Ritonga sangat mendukung adanya portal tersebut, ini merupakan salah satu bentuk pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi yang dapat mendukung dunia pendidikan. Dengan portal ini semua kegiatan serta informasi mengenai Madrasah sudah langsung bisa diakses sehingga informasi mengenai Madrasah semakin mudah didapat.

Hadib mengharapkan kepada Operator Madrasah untuk kedepannya Portal MAN Tanjungbalai dapat lebih ditingkatkan lagi, baik dari segi tampilan maupun Informasi mengenai Madrasah. Selanjutnya Portal ini sampaikan kepada seluruh Guru, Staf Tata Usaha, Siswa, Alumni dan Masyarakat melalui berbagai media Sosial. (Ans)

0 komentar Blogger 0 Facebook

Post a Comment

 
Portal MAN Tanjungbalai © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top